Jam tangan diciptakan untuk mempermudah manusia dalam membaca waktu. Menggunakan jam tangan lebih praktis dari jam dinding, yang mana jam tangan bisa dibawa ke manapun saat pergi. Seiring perkembangannya, jam tangan tidak hanya digunakan sebagi penunjuk waktu, namun juga penunjuk tanggal serta sebagai pelengkap aksesoris fesyen Anda. Ada banyak model jam tangan yang diciptakan dengan berbagai tipe dan fungsinya.

Salah satu model jam tangan adalah dengan desain klasik. Desain klasik telah memberikan kesan tersendiri di masyarakat. Meski memuat unsur klasik, jam tangan ini tidak sepi peminat. Modelnya selalu menampilkan kesan elegan dan keren yang memberikan nilai estetika tersendiri. Teknologi yang diberikan pun juga tidak ketinggalan jaman.

Jam tangan model klasik biasanya merupakan jam analog yang menggunakan mesin mekanik maupun quartz. Desain pada strap biasanya menggunakan bahan kulit ataupun dengan bahan nilon yang memiliki warna gelap. Sehingga memberikan nuansa natural dan berkelas.

Umumnya, tampilan model klasik pada jam tangan memberikan kesan formal pada sang pemakai. Padahal, tidak dosa bagi Anda jika ingin menggunakannya pada tampilan semi formal maupun casual.

Kami akan berbagi informasi kepada Anda mengenai 10 jam tangan model klasik yang tidak ketinggalan jaman. Berikut ini merupakan model jam tangan klasik dari berbagai merek yang akan kami rekomendasikan untuk Anda. Selamat membaca!

Seiko Prospex Radio Sync-SSG005P1

Seiko Prospex Radio Sync-SSG005P1 termasuk jam tangan model klasik keluaran sub brand Seiko yaitu Prospex. Desain yang menarik serta kualitas yang diberikan brand ini tidak perlu diragukan lagi.

Tampilan yang keren dibalut dengan tali jam tangan berbahan kulit pilihan, memberikan rasa nyaman pada kulit Anda. Tampilan klasiknya memberikan kesan mewah untuk Anda. Terkait teknologi yang diberikan, jam tangan klasik ini dirancang untuk memberikan kebebasan pada pemakainya, kekuatan tahan air yang diberikan hingga mencapai 100 m di dalam air.

Keistimewaan jam tangan ini semakin terlihat dari desain body jam berbentuk bundar dilengkapi dengan chronograp, hardlex crystal, radio sync, dan tentunya mesin quartz. Anda akan terlihat berkelas jika jam ini melekat di tangan Anda.

Seiko Automatic 24 Jewels-SRP761K2

Produk Seiko memang sudah diakui kualitasnya. Jam tangan Seiko Automatic 24 Jewels-SRP761K2 termasuk salah satu jam tangan klasik dari Seiko yang tidak bisa ditinggalkan meski waktu terus berjalan.

Model kekinian yang diberikan membuat Seiko Automatic 24 Jewels tampil oke. Ditambah dengan sapphire crystal membuatnya tampak eksklusif. Bentuk bulat pada jam tangan memberikan keistimewaan tersendiri, dilengkapi dengan tali berbahan kulit yang tentunya membuat kulit tangan Anda tidak iritasi.

Mayoritas dialnya berwarna putih merupakan perpaduan yang ciamik dengan warna hitam pada penunjuk angka yang merupakan angka romawi dari 1-12. Seiko Automatic 24 Jewels ditujukkan kepada para pecinta dunia penyelaman. Didukung dengan fitur tahan air hingga kedalaman 100 m. Tidak terlupakan fitur hari dan tanggal menambah jam tangan ini tampil maksimal.

Daniel Wellington Classic Warwick

Hampir semua orang mengenal brand jam tangan terkenal ini. Jam tangan buatan Daniel Wellington mayoritas memberikan kesan casual, manly, dan low profile dalam satu produk. Namun, jam ini dapat di pakai oleh kaum hawa juga.

Kesan klasik pada jam ini dipadukan dengan tren masa kini, yang mana desain minimalis dan mewah selalu tampak pada body jamnya. Bagaimana tidak? Logo WD yang ditampilkan akan membuat orang yang meilihat berkata wow. Kesan kasual dimuat sekaligus pada jam ini, tampak pada tampilan strapnya yang menggunakan bahan nilon.

Mesin quartz Japan Citizen Movement, menjadi unsur utama jam ini dibuat. Sehingga memiliki daya tahan tinggi dan membuatnya lebih awet. Fitur tahan air hingga kedalaman 3 ATM juga diberikan oleh Daniel Wellington Classic Warwick.

Seiko Automatic SARW027

Lagi, produk jam tangan klasik yang direkomendasikan merupakan keluaran Seiko. Seiko Automatic SARW027 merupakan jam tangan pria dengan tampilan klasik yang kece. Bahan kulit dengan kualitas terbaik diberikan untuk kenyamanan kulit tangan Anda. Pantas saja jika jam buatan Seiko selalu dikenal mewah.

Bentuk bulat pada body jam dilengkapi dengan magnet resistant dan fitur tanggal otomatis. Kandungan sapphire crystal pada kaca dan jarum penunjuk angka berwarna gold memberikan kesan eksklusif. Alasan paling oke untuk memilih jam ini adalah produksinya dalam jumlah terbatas. Anda bisa membeli jam ini untuk berinvestasi.

Rolex Oyster Perpetual

Jam tangan seri Rolex ini memberikan nuansa klasik, bentuknya abadi sehingga tidak tergerus oleh zaman. Dirancang dengan desain yang cukup sederhana namun tetap memberikan kesan elegan. Strap Oyster Perpetual memang tidak berbahan kulit, namun tali dari logam ini merupakan tali yang nyaman dan kuat.

Pada seri jam tangan ini memberikan berbagai macam pilihan warna, sehingga Anda mendapatkan banyak pilihan saat hendak membelinya. Fitur terbaiknya adalah dilengkapi dengan cangkang kedap air pada lapisan body jam mencapai 100 m.

Cangkang ini dibuat dari bongkahan baja padat yaitu baja Oystersteel tahan karat sehingga Anda tidak perlu terlalu khawatir dalam merawat jam ini. Lapisan baja berbahan dasar oystersteel akan senantiasa memberikan penjagaan terhadap air, guncangan, tekanan, maupun debu.

Aigner A58104 Palermo

Jam tangan klasik dari Aigner merupakan jam tangan yang terbuat dari stainless steel dan tali kulit yang berkualitas. Desainnya memberikan penampakan klasik dan elegan. Dengan ukuran diameter yang cukup besar sekitar 4,8 cm membuat jam Aigner A58104 cocok dipakai oleh pria.

Komponen mesin Aigner ini merupakan mesin buatan Swiss. Dilengkapi juga dengan fitur water resistant yang akan melindungi jam tangan Anda dari air. Ciri khas dari produk Aigner adalah bentuk mirip tapal kuda. Jika Anda adalah pecinta produk jam berkelas Aigner, tipe A58104 dapat masuk daftar jam tangan klasik Anda.

Victorinox Swiss Army Chrono Classic 241616

Desain jam tangan klasik ini bisa dibilang unik, namun tetap keren. Tampilan pada dialnya sedikit berbeda dari yang lain. Pada skala tachymeter dibuat melingkar dan angkanya terlihat berantakan. Anda harus mengoleksi jam tangan klasik dari Victorinox Swiss ini.

Dengan mesin quartz movement Swiss dan tekonologi chronograph, jam tangan ini juga dilengkapi dengan kaca yang tahan pantul karena ada bahan safirnya. Untuk tali warna hitam berbahan kulit sangat cocok dipadukan dengan body jam yang terbuat dari stainless steel, memberikan tampilan cool dan manly.

Meski demikian fitur jam tangan yang tidak boleh ketinggalan adalah fitur water resistantnya. Jam ini dilengkapi dengan fitur tahan air hingga mencapai 100 m. Fitur dasar seperti penunjuk tanggal tentu saja sudah ada.

Tips Merawat Jam Tangan Klasik Tetap Kece

Setelah membaca ulasan rekomendasi jam tangan klasik dari kami, alangkah lebih lengkapnya jika kami juga menyajikan informasi berupa tips untuk merawat jam tangan klasik agar tetap terlihat keren. Berikut informasi dari kami untuk Anda.

Merawat Mesin Jam

Unsur utama pada suatu jam tangan terletak pada mesinnya. Jika mesin jam bagus, maka hampir keseluruhan unsur pendukung akan mengikuti. Namun, jika mesin jam ini rusak maka, sangat berkurang drastis nilai jam itu. Untuk itu, Anda yang memiliki jam tangan tentunya harus merawatnya dengan baik, terutama pada mesin jamnya.

Mesin jam memiliki phobia pada beberapa benda, seperti tv, kulkas, dan benda-benda magnet lainnya, sehingga Anda harus menjauhkan benda-benda ini dari jam tangan Anda karena akan membuat mesinnya cepat rusak (kecuali mesin dengan magnetic resistant).

Selain dari benda-benda magnet, mesin juga akan rusak jika dijatuhkan dengan sengaja maupun tidak sengaja (kecuali mesin dengan fitur tahan guncangan). Benturan yang terjadi saat terjatuh akan memberikan guncangan pada beberapa onderdilnya sehingga tidak kuat lagi seperti rancangan awalnya.

Merawat Kaca Jam Tangan

Perawatan pada kaca jam tangan cukup mudah, Anda hanya cukup untuk membersihkannya dengan kain pembersih kaca jika terasa kotor. Kain pembersih kaca memiliki tekstur yang halus dari pada kain biasa yang teksturnya lebih kasar, sehingga tidak akan menggores kaca jam Anda.

Jika dirasa perlu tambahkan sedikit cairan seperti yang biasa digunakan untuk membersihkan kaca mata. Perawatan seperti ini dilakukan jika jam tangan Anda masih bagus. Apabila jam tangan Anda sudah tergores kacanya, pastinya pada goresannya akan menyimpan debu maupun kotoran, sehingga perawatan pada kaca seperti ini perlu teknik tersendiri.

Yaitu Anda cukup mengelap kaca jam dengan kain khusus pembersih kaca dan selanjutnya oleskan pasta gigi pada ujung cutton bud yang nantinya cukup Anda oleskan pada bagian goresan kaca dan jika diperlukan keseluruh permukaan kacanya. Terakhir bersihkan dengan kain halus. Kaca jam tangan Anda akan kembali bening seperti baru.

Jika goresan pada kaca jam tangan sudah cukup mengganggu padangan dan sudah tidak bisa diperbaiki Anda cukup mengeluarkan beberapa uang dari kantong untuk mengganti kaca jam tangan Anda. Anda tidak perlu melakukan cara ini jika jam tangan klasik milik Anda punya susunan kaca kualitas terbaik.

Merawat Tali Jam Tangan

Jam tangan memiliki tali yang bermacam-macam bahan bakunya. Sehingga untuk cara merawatnya pun juga berbeda, sesuai dengan jenis bahan yang digunakan. Perawatan untuk tali jam tangan tidaklah sulit, hanya saja membutuhkan ketelatenan khusus.

Untuk jam tangan yang terbuat dari bahan kulit, dibersihkan dengan cara digosok-gosok dengan kain yang sedikit basah terutama pada bagian yang bersentuhan dengan kulit Anda, karena pastinya terdapat bekas keringat setelah dipakai. Seminggu sekali olesi talinya dengan body lotion untuk membuat jam tetap awet dan harum.

Untuk tali jam dari kain, Anda cukup menggosoknya dengan sikat gigi yang ujungnya diberi sabun biar wangi, lalu lap dengan kertas koran atau tisu dan angin-anginkan sebentar agar kering dan tidak apek. Jika tali jam terbuat dari stainless steel, cukup digosok pelan pakai lap kain halus dan bersih atau sikat gigi halus kalau ada noda kasar.

Menyimpan Jam Tangan Klasik dengan Baik

Seperti halnya benda mewah lainnya, jam tangan juga memerlukan perlakuan khusus dalam penyimpanannya. Jam tangan bisa disimpan di manapun asalkan tempat itu, merupakan tempat dengan suhu kelembapan yang baik, tidak diletakkan menumpuk dengan benda-benda lainnya.

Cara terbaik menyimpannya adalah disimpan pada masing-masing kotak jam tangan. Hal ini akan memperkecil peluang jam tangan tergores atau berbenturan dengan benda-benda lain. Simpan kotak pada suhu kamar yang akan tetp menjaga kelembapannya agar warna dari jam tangan tidak pudar karena proses oksidasi yang disebabkan suhu terlalu lembap.