Kelebihan Jam Tangan Orient

Jam tangan Orient merupakan salah satu merk dan brand ternama asal jepang yang cukup populer dan disukai selain merk jam tangan Jepang lainnya seperti Citizen, Casio, dan Seiko. Jam tangan Orient ini menawarkan kualitas jam tangan seperti jam tangan mewah namun dengan harga yang masih terbilang terjangkau. Presisi yang tinggi, detail yang tajam, serta desain yang unik, kamu bisa mendapatkan jam tangan Jepang berkualitas terbaik yang pernah ada. Lalu apa saja kelebihan yang dimiliki oleh Jam Tangan orient? Berikut ini penjelasannya.
Jam tangan Orient menjadi salah satu pilihan jam tangan terbaik, selain jam tangan produksi Swiss. Untuk jam tangan produksi Jepang sendiri, Orient memang terkenal dengan harga yang lebih mahal. Seperti salah satu serinya yaitu Mako, yang digadang gadang dapat menjadi pengganti jam tangan Rolex Submariner yang populer tersebut namun dengan harganya yang jauh lebih murah.
Orient Watch berdiri pada tahun 1950 di Hino, Tokyo, Jepang. Dan pada tahun 2001, orient telah menjadi bagian anak perusahaan Seiko Epson Corporation. Meskipun dimiliki penuh Seiko Epson, namun Jam tangan produksi Orient tetap konsisten memproduksi jam tangan secara independen. Bahkan mulai dari desain, casing, mesin hingga rantai pengikat jam tangan sekalipun diproduksi sendiri oleh Orient Watch secara utuh. Sebenarnya pendirian Orient berawal mulai dari Toko Grosir “ Toko Jam Yoshida” yang ada di Ueno, Tokyo di tahun 1901 dan kemudian lahir kembali sebagai perusahaan Orient Watch di tahun 1950.
Review pengguna jam tangan orient memang selalu mendapatkan nilai positif, terutama untuk tingkat akurasi, presisi, serta detail jam tangan yang unik. Jam Tangan Orient memproduksi 4 tipe jam tangan yaitu standar, klasik, sporty dan teknologi modern (iO) yang cocok dan sesuai dengan mobilitas anak muda. Dilengkapi dengan Chronograph, jam tangan ini selalu memberikan kesan yang elegan bagi para penggunanya.
Meskipun dikenal sebagai produsen untuk jam tangan mekanik, namun tak jarang Orient juga memproduksi berbagai jam tangan lain diluar dari spesialisasinya semisal quartz dan surya. Namun tetap mayoritas produk yang dikeluarkannya adalah jam tangan mekanik denan kualitas premium. Jadi, bagi kamu yang menginginkan jam tangan original dengan dibuat menggunakan ketrampilan produksi pembuatan jam tangan tradisional maka Orient adalah pilihan yang sangat tepat. Jadi jika disimpulkan, adapun kelebihan jam tangan Orient antara lain adalah:
Bagi kamu yang sering aktif secara global, mungkin jam tangan Orient Star Automatic World Time ini adalah yang kamu butuhkan. Jam tangan dengan desain menarik ini akan membuat kamu semakin mantap dan percaya diri, menjadi pilihan yang sempurna bagi kamu pria aktif yang bekerja secara global. Jam tangan ini dilengkapi dengan Chronograph tambahan yang mana menampilkan berbagai kota besar di dunia. Seperti Paris, New York, ataupun Tokyo sehingga dapat menginformasikan kepada kamu waktu-waktu yang ada di kota besar tersebut selama 24 jam. Sudah sejak lama seri ini diproduksi bahkan setiap tahunnya dibuat berkala dan meningkatkan fitur-fitur dalam jam tangan tersebut.
Pilihan jam tangan klasik memang tidak pernah salah, dan Orient juga menawarkan desain jam tangan klasik yang elegan dan berkelas untuk melengkapi penampilan sehari hari. Koleksi jam tangan Orient Star ini terinspirasi gaya klasik atau vintage yang dapat memberikan kesan elegan bagi penggunanya. dengan dilengkapi gerakan movement yang indah serta desain detail, tentunya memiliki kelebihan tersendiri. Mungkin tampilan jam tangan ini tampak terlihat sederhana. Namun desain dan style yang ditawarkan tidak lekang oleh jaman yang membuatnya tetap dicari banyak orang.
Orient Star Classic menjadi pilihan jam tangan Orient dengan gaya klasik yang diandalkan, dengan mengandalkan movement automatic presisi serta berkualitas. Yang mana jam tangan ini dibuat para ahli dan dengan tampilan vintage yang keren. Selain itu desain dial menarik, kaca crystal berkualitas tinggi, dinamis, dan material strap yang berkualitas menjadi kelebihan tersendiri. Untuk fitur-fitur yang melengkapinya juga cukup lengkap mulai dari fitur kalender, casing baja tahan karat, desain skeleton, pilihan material stainless steel dan strap kulit, serta sapphire crystal kaca yang akan menjadi pelindung tahan gores.
Bagi kamu penggemar desain sporty, tak perlu khawatir. Orient Watch juga memproduksi jam tangan dengan desain sporty bagi kamu yang aktif beraktivitas di luar ruangan. Seperti jam tangan Orient Sporty ini yang hadir dengan desain sporty dan berkelas. Jam tangan mekanik Orient ini dilengkapi dengan casing stainless steel yang tahan karat, desain dial sporty dan juga ditawarkan dengan berbagai pilihan warna. Strap jam tangan sangat nyaman digunakan di pergelangan tangan. Dengan berbagai pilihan mulai dari stainless steel, resin (karet) dan juga kulit.
Dilengkapi fitur-fitur yang cukup lengkap mulai dari knop pemutar yang dapat memastikan tahan air, bezel khas yang bisa berputar searah, indek jam dilapisi lumibrite yang dapat memastikan tingkat keterbacaan tinggi meskipun dalam kondisi gelap dan juga ketahanan air hingga 100. Orient Sport merupakan perpaduan desain sporty yang elegan dan dilengkapi movement jam khas dari Orient yang berkualitas tinggi dan presisi. Sangat cocok digunakan untuk berbagai kegiatan baik di dalam ataupun diluar ruangan. Membuat tampilan semakin sempurna untuk menemani gaya hidup yang aktif sehari harinya.
Jam tangan Orient bisa dijadikan salah satu pilihan jam tangan dengan kualitas terbaik yang bisa dihandalkan. Kamu bisa memilih tipe jam tangan Orient mana yang sesuai style kamu.